Pendidikan Sejarah Jalin Kerjasam dengan NEDFID Malut

Program Studi Pendidikan Sejarah STKIP Kie Raha Ternate jalin Kerjasama dengan Network Indonesian Democratic Society (NEDFID) Provinsi Maluku Utara tentang Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dan kegiatan Penunjang lainnya.  Di ruang Prodi Pendidikan Sejarah STKIP Kie Raha. Tanggal 11 Desember 2019.

Hadir dalam kegiatan kerjasaman ini yaitu ketua  Program Studi dan Sekretaris Prodi Pendidikan Sejarah, Jamin Safi dan Zulkifli. Sedangkan dari Nedfid Maluku Utara dihadiri oleh Firman Amir (Ketua Nedfid) dan Yusri A. Boko (Sekretrais Nedfid).

Lingkup kerjasaman ini mencakup kegiatan pengabdian kepada masyarakat serta penunjang lainnya antara lain antara lain seminar, pelatihan, wokshop, dan FGD. Jamin Safi menjelaskan kerjasama ini bertujuan untuk memberikan pendidikan politik kepada mahasiswa. Selanjutnya mahasiswa juga bisa belajar secara langsung tentang sistem pemilu, isu-isu politik baik daerah maupun nasional.

Firman Amir juga menambahkan bahwa, dengan adanya kerjasama ini Program Studi Pendidikan Sejarah STKIP Kie Raha bisa berkolaborasi dengan kegiatan-kegiatan Nedfit yaitu pendidikan dan pelatihan kepemiluan. Ia juga menambahkan bahwa, sinergi kampus dengan Nedfit menjadi bagian penting dalam mewujudkan demokrasi Indonesia yang bermartabat. Ketua Nedfid, mengucapkan terima kasih kepada Prodi Pendidikan Sejarah STKIP Kie Raha atas kepercayaan dan kerjasamannya. Semoga bisa membawa dampak positif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *